Bhabinkamtibmas Desa Bojongsari Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Gelar Kegiatan Door to Door System, Ajak Masyarakat Jaga Keamanan dan Ciptakan Suasana Kondusif

    Bhabinkamtibmas Desa Bojongsari Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Gelar Kegiatan Door to Door System, Ajak Masyarakat Jaga Keamanan dan Ciptakan Suasana Kondusif
    Bhabinkamtibmas Desa Bojongsari Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Gelar Kegiatan Door to Door System, Ajak Masyarakat Jaga Keamanan dan Ciptakan Suasana Kondusif

     Bhabinkamtibmas Desa Bojongsari, Brigadir Agus, melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) di Kantor Desa Bojongsari, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat komunikasi antara aparat kepolisian dan warga, serta meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

    Brigadir Agus menyampaikan beberapa himbauan penting kepada warga, antara lain:

    1. Mendorong Partisipasi Warga
      Bhabinkamtibmas mengajak warga untuk aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, serta membuka diri untuk berdialog dan curhat dengan aparat kepolisian.

    2. Koordinasi Terkait Kamtibmas
      Warga diminta untuk segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau pihak kepolisian melalui WhatsApp di nomor 081119106679 jika menemukan kendala atau memiliki informasi terkait situasi kamtibmas.

    3. Pencegahan Kenakalan Remaja dan Penyalahgunaan Narkoba
      Brigadir Agus juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mengawasi anak-anak, remaja, dan wanita dari bahaya kenakalan remaja, seks bebas, penyalahgunaan narkoba, tawuran, serta penggunaan minuman keras oplosan dan knalpot brong.

    4. Pencegahan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO)
      Masyarakat diminta untuk melaporkan kepada Bhabinkamtibmas jika mengetahui atau mencurigai adanya aktivitas perdagangan manusia di wilayah Desa Bojongsari.

    5. Membangun Desa yang Aman Menjelang Pilkada 2024
      Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Brigadir Agus mengingatkan agar warga Desa Bojongsari menjaga kondusivitas wilayah dengan menghindari penyebaran berita hoaks, politisasi isu sara, serta segala bentuk provokasi, intimidasi, dan persekusi.

    Kegiatan ini berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif, serta mendapat respon positif dari warga yang turut berpartisipasi aktif dalam dialog tersebut. Brigadir Agus menegaskan, ia siap menjadi konsultan solutif bagi masyarakat dan pemerintah desa dalam menciptakan situasi yang aman dan nyaman di Desa Bojongsari.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Desa Bojongkalong Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Kertaangsana Polsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polsek Curugkembar Polres Sukabumi  Gelar Safari Subuh dan Himbauan Pencegahan TOPP
    Bhabinkamtibmas Polsek Cicurug Polres Sukabumi diDesa Cisaat PLakukan Sambang dan Himbauan Kamtibmas pada Warga
    Bhabinkamtibmas Polsek Cisolok Polres Sukabumi di desa Pasirbaru Lakukan DDS, Sampaikan Himbauan Kamtibmas
    Bhabinkamtibmas Polsek Kalapanunggal Polres Sukabumi di Desa Cihamerang Tingkatkan Kesadaran Warga terhadap Bahaya TPPO melalui DDS
    Bhabinkamtibmas Polsek Kalapanunggal Polres Sukabumi di Desa Cihamerang Tingkatkan Kesadaran Warga terhadap Bahaya TPPO melalui DDS

    Ikuti Kami