Bhabinkamtibmas Desa Mekartani Gelar Door To Door System untuk Jaga Keamanan Lingkungan Bersama Polsek Sagaranten Polres Sukabumi

    Bhabinkamtibmas Desa Mekartani Gelar Door To Door System untuk Jaga Keamanan Lingkungan Bersama Polsek Sagaranten Polres Sukabumi
    Bhabinkamtibmas Desa Mekartani Gelar Door To Door System untuk Jaga Keamanan Lingkungan Bersama Polsek Sagaranten Polres Sukabumi

    Bripda Ridwan Hardiansah, melaksanakan kegiatan Door To Door System (DDS) di wilayah Desa Gunung Bentang, Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi. Kegiatan ini berlangsung pada hari Senin, 12 Agustus 2024, mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai.

    Dalam kegiatan DDS tersebut, Bripda Ridwan disambut baik oleh warga setempat. Pada kesempatan ini, Bhabinkamtibmas menyampaikan berbagai himbauan yang bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

    Adapun himbauan yang disampaikan meliputi:

    Mengajak warga masyarakat untuk proaktif menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama.

    Meminta warga segera berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas jika menemukan kendala atau informasi terkait kamtibmas.

    Meningkatkan kepekaan dan kewaspadaan warga agar tercipta situasi yang aman dan kondusif di lingkungan.

    Menyatakan kesiapan Bhabinkamtibmas untuk menjadi konsultan solutif bagi warga dan pemerintah desa guna menjaga keamanan dan ketertiban.

    Menghimbau para orang tua agar memastikan anak-anak mereka berada di rumah pada pukul 22.00 WIB setiap hari, guna mencegah mereka terlibat dalam tindakan kriminalitas atau menjadi korban kejahatan jalanan.

    Memberikan edukasi kepada warga yang memiliki anak balita dan ibu hamil mengenai pentingnya pemenuhan kebutuhan gizi untuk mencegah stunting sejak dini.

    Selama pelaksanaan kegiatan, situasi di lokasi berlangsung dengan aman, lancar, dan kondusif. Bhabinkamtibmas Desa Mekartani terus berkomitmen untuk menjaga keamanan lingkungan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

    Kapolsek Sagaranten, AKP A. Suryana B, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan DDS ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam mendekatkan diri kepada masyarakat dan menjaga kamtibmas secara preventif.

    polres sukabumi
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Ciracap Gelar Patroli Biru untuk...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Tanjungsari Polsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri Resmi Launching Desk Ketenagakerjaan untuk Selesaikan Sengketa Tenaga Kerja
    Kapolri Resmikan Desk Ketenagakerjaan Demi Beri Jaminan Perlindungan Kaum Buruh
    Bhabinkamtibmas Desa Mekarjaya Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Laksanakan DDS, Berikan Edukasi dan Himbauan Kamtibmas
    Bhabinkamtibmas Desa Banyumurni Polsek Surade Polres Sukabumi Laksanakan DDS dan Cooling System di SD Negeri Banyumurni
    Bhabinkamtibmas Polsek Bojonggenteng Polres Sukabumi Lakukan DDS untuk Jaga Kamtibmas

    Ikuti Kami